Fakta Unik Ikan Aligator, Predator Air Tawar

01-01-1970

ikanwiki.com - Ikan aligator adalah ikan yang cukup unik. Mereka memiliki bentuk kepala seperti buaya dengan gigi tajam dan berhabitat asli di negara bagian Amerika Selatan serta Meksiko. Namun, tahukah kamu bahwa ikan aligator dilarang di Indonesia?

Kenapa ikan alligator di larang untuk dipelihara? Dibuat larangan karena ikan aligator berbahaya dan dianggap mengganggu ekosistem.

Ikan Alligator atau dikenal dengan istilah aligator gar adalah salah satu spesies ikan predator air tawar yang memiliki kepala seperti buaya yang lebar dengan gigi tajam. Dinamakan ikan alligator karena anatominya mirip dengan buaya. Ikan aligator bisa memiliki panjang hingga 10 kaki dan bobot mencapai 350 pound.

Di Indonesia sendiri ikan alligator dilarang untuk dipelihara atau dilepas ke sungai. Larangan tersebut terdapat dalam Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 tentang perikanan yang diubah menjadi Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 41 Tahun 2014, karena ikan ini termasuk dalam salah satu ikan predator. Selain itu ikan aligator juga dikenal sebagai ikan invasif dan mengancam habitat.

Klasifikasi Ikan Aligator

Kingdom             : Animalia

Filum                   : Chordata

Sub-Filum           : Craniata

Class                   : Actinopterygii

Sub-Class           : Neopterygii

Ordo                    : Amiiformes

Famili                  : Lepisosteidae

Genus                 : Atractosteus

Spesies               : Atractosteus Spatula

Morfologi Ikan Aligator

1. Ikan aligator berbentuk ѕереrtі terpedo yakni memanjang silindris.

2. Ikan aligator іnі mеmіlіkі ciri khas уаіtu mulutnya ѕереrtі mulut buaya, yakni bermoncong dаn bergigi tajam.

3. Warna pada ikan aligator pada umumnya berwarna coklat аtаu kehijauan pada bagian аtаѕ tubuhnya, dаn dibagian bawah tubuhnya berwarna putih terang.

4. Ikan bermoncong buaya іnі dilindungi sisik tebal уаng berfungsi ѕеbаgаі perisai.

5. Sirip punggung dаn sirip analnya terletak pada bagian tubuh belakang dаn posisinya hаmріr berlawanan.

Dari penampilannya saja, ikan ini memang sudah unik dan menarik. Yuk kita bahas fakta unik dibalik ikan alligator gar ini

1. Fosil Hidup

Ikan Aligator gar kerap disebut sebagai fosil hidup. Artinya, ikan ini masih mirip dengan fosilnya sendiri yang sudah berusia jutaan tahun lalu.

2. Dapat beradaptasi dengan kadar salinitas (Euryhaline)

Ikan ini merupakan organisme yang lihai menyesuaikan diri dengan kadar salinitas. Kemampuan ini sangat membantu ikan ketika berburu makanan di air tawar dan asin sekaligus.

3. Kemampuan Menelan

Ketika sibuk mencari makanan, mereka sering memasuki area perairan yang tenang dan agak suram. Biasanya kawasan ini miskin oksigen. Namun untungnya ikan ini sudah bisa beradaptasi. Mereka tinggal menelan udara ekstra yang didapat dari permukaan.

4. Memiliki gelembung renang (Swim Bladder)

Begitu menelan atau meneguk udara dari permukaan, hasilnya tidak langsung sampai ke paru-paru, melainkan ke bagian swim bladder atau semacam kantung renang. Fungsinya mirip paru-paru. Selain itu, bagian ini juga menyokong ikan agar bisa mengatur daya apung.

5. Salah satu ikan air tawar terbesar

Mengutip laman Florida Museum, predator air tawar ini rata-rata punya ukuran 2 meter dan bobot 45 kilogram. Namun, mereka juga bisa tumbuh lebih besar lagi hingga mencapai 3 meter dan bobot lebih dari 150 kilogram! Karena ukurannya ini, ikan aligator didapuk jadi salah satu ikan air tawar terbesar di dunia.

6. Telurnya beracun

Telur ikan aligator dan ikan gar pada umumnya sangat beracun. Akan sangat berbahaya kalau sampai kamu mengonsumsi ikan ini. Racun pada telur ikan aligator gar merupakan salah satu mekanisme pertahanan diri supaya telur-telur tidak dimakan predator lain, seperti hewan krustasea. Hal ini diduga jadi salah satu alasan kenapa ikan aligator gar bisa bertahan hidup hingga saat ini sejak ratusan juta tahun lalu.

7. Tidak pilih pilih makanan

Berbicara tentang makanan ikan aligator, mereka akan memakan apa pun yang ada, mulai dari ikan, bebek, kura-kura, mamalia kecil, sampai bangkai sekalipun.

Itulah fakta unik ikan aligator, semoga artikel ikanwiki.com ini dapat bermanfaat.

Artikel Lainnya