Wajib Tahu! Ini 7 Manfaat Ikan Gabus untuk Ibu Hamil

24-01-2023

ikanwiki.com – Fase kehamilan memang menjadi masa yang tidak mudah dilewati oleh Bunda demi mengandung sang buah hati. Kebutuhan akan gizi dan nutrisi merupakan hal mutlak yang harus terpenuhi bagi ibu hamil.

Ikan adalah salah satu pangan yang bisa Bunda pilih sebagai sumber gizi pada masa kehamilan. Tahukah Bunda bahwa manfaat ikan gabus sangat banyak untuk ibu hamil? Ya, di balik penampilannya, ternyata ikan gabus memiliki kandungan gizi tinggi yang sangat baik untuk dikonsumsi bumil.

Kandungan Ikan Gabus

Agar lebih tahu kandungan apa saja yang ada dalam ikan air tawar ini, maka Bunda harus simak ulasan yang sudah ikanwiki sajikan berikut:

  • Air (Water) : 79.6 g
  • Energi (Energy) : 80 Kal
  • Protein (Protein) : 16.2 g
  • Lemak (Fat) : 0.5 g
  • Karbohidrat (CHO) : 2.6 g
  • Serat (Fibre) : 0.0 g
  • Kalsium (Ca) : 170 mg
  • Fosfor (P) : 139 mg
  • Besi (Fe) : 0.1 mg
  • Natrium (Na) : 65 mg
  • Kalium (K) : 254.0 mg
  • Tembaga (Cu) : 0.30 mg
  • Seng (Zn) : 0.4 mg
  • Retinol (Vit. A) : 335 mcg
  • Thiamin (Vit. B1)  : 0.40 mg
  • Riboflavin (Vit. B2) : 0.20 mg
  • Niasin (Niacin) : 0.1 mg

Kenapa Memilih Ekstrak Ikan Gabus?

Setelah mengetahui beragam kandungan nilai gizinya, Bunda pasti semakin menyadari potensi dan kelebihan ikan gabus sebagai sumber pangan yang baik untuk ibu hamil. Meski begitu, tidak semua orang yang memakai tato simple suka makanan ikan gabus atau masakan berbahan ikan seperti gabus.

Ada yang memang tidak suka mengonsumsi ikan secara langsung, ada yang tidak menyukai bau amis ikan, atau ada yang tidak menyukai karena terdapat tulang dan robet memakannya. Oleh karena itu, kapsul ikan gabus bisa menjadi pilihan yang tepat bagi ibu hamil yang tak mau repot dalam mengolah dan mengonsumsinya serta juga bisa dengan mudah dibawa ke mana saja.

Manfaat Ikan Gabus untuk Ibu Hamil

Dengan kandungan yang ada di dalamnya, ikan gabus juga memiliki manfaat yang luar biasa bagi Bunda yang sedang hamil. Agar lebih kamu lebih paham lagi, berikut ini beberapa manfaat ikan gabus untuk ibu hamil:

1. Membantu Memenuhi Nutrisi untuk Ibu Hamil

Khasiat ekstrak ikan gabus yang pertama adalah membantu memenuhi nutrisi untuk ibu hamil. Dengan kandungan nutrisi yang kaya akan protein dan albumin serta beragam mineral dan vitamin, maka manfaat ikan gabus ini cocok sekali dengan kebutuhan ibu hamil.

Seseorang yang sedang mengandung sangat perlu mengonsumsi aneka jenis pangan yang bergizi untuk memenuhi kebutuhan energi, protein, dan zat mikro berupa vitamin dan mineral untuk pemeliharaan, pertumbuhan, dan perkembangan janin dalam kandungan serta cadangan ketika fase menyusui tiba.

2. Baik untuk Pertumbuhan Otak Janin

Diketahui, dalam kandungan daging ikan atau ekstrak ikan gabus terdapat asam lemak omega 3. Dalam kondisi hamil, zat omega 3 ini ternyata juga penting untuk Bunda karena memiliki Khasiat dan manfaat untuk meningkatkan perkembangan otak pada janin di dalam perut Bunda.

Zat omega 3 juga memiliki kandungan eicosapentaenoic acid (EPA) dan docosahexaenoic acid (DHA) yang memang juga terbukti berguna untuk perkembangan otak, sistem saraf, dan mata calon bayi di dalam kandungan Bunda.

3. Meningkatkan Imun dan Kadar Hemoglobin

Manfaat ikan gabus untuk ibu hamil yang selanjutnya adalah mampu meningkatkan imun dan kadar hemoglobin untuk ibu hamil. Daya tahan dan imun tubuh merupakan hal yang penting untuk dijaga pada fase kehamilan Bunda agar tidak mudah terkena penyakit.

Hadirnya kandungan albumin yang tinggi pada ikan gabus bisa menambah dan meningkatkan imun karena albumin membantu untuk membentuk sel-sel darah putih yang berperan dalam sistem imun tubuh. Selain itu, albumin juga bisa berperan untuk meningkatkan kadar hemoglobin (HB) pada ibu hamil agar terhindar dari badan lesu hingga bayi lahir prematur.

4. Kaya akan Albumin

Kandungan tinggi albumin pada ekstrak ikan gabus ternyata bisa mencegah komplikasi kehamilan preeklampsia. Sebagai informasi, preeklampsia merupakan kondisi komplikasi kehamilan yang berpotensi berbahaya yang ditandai dengan gejala tekanan darah tinggi.

Diketahui, kandungan albumin tinggi dari ekstrak ikan gabus dapat menjaga tekanan osmotik pembuluh darah. Untuk itu, para penderita preeklampsia untuk mengonsumsi ekstrak ikan gabus sebagai pengobatan non farmakologi agar mempercepat proses penyumbahan.

5. Membantu Proses Penyembuhan Persalinan dan Luka Operasi Caesar

Manfaat ikan gabus untuk ibu hamil selanjutnya adalah proses penyembuhan persalinan dan luka operasi caesar (sesar). Kandungan albumin tinggi dan protein pada ekstrak ikan gabus lagi-lagi memiliki Khasiat dan manfaat yang luar biasa bagi Bunda.

Ikan gabus dapat dikonsumsi dengan cara dimasak atau melalui ekstrak. Di samping itu, biasanya dokter juga menyarankan ibu yang sehabis bersalin atau operasi Caesar untuk mengonsumsi ikan gabus yang tinggi kadar protein dan albumin agar luka sayatan menjadi cepat pulih serta ketika pasca melahirkan kondisi Bunda tetap fit dan bugar.

6. Mencegah dan Mengurangi Pembengkakan Tubuh Ibu Hamil

Pada saat hamil memang membuat banyak perubahan pada fisik dan hormon Bunda. Tak jarang tubuh yang tadinya langsing ketika memasuki fase kehamilan akan berubah dan membengkak seiring bertambahnya umur kandungan di perut.

Hal ini terjadi karena adanya hormone kehamilan yang menyebabkan kadar jumlah darah dalam tubuh menjadi cenderung bertambah atau meningkat. Secara medis, hal ini disebut dengan kondisi endema.

Albumin ikan gabus bisa membantu mencegah dan mengurangi pembekakan tubuh dengan cara meningkatkan darah agar tidak terbentuk pengendapan yang menjadi penyebab endema terjadi pada tubuh Bunda.

7. Menambah Berat Badan Ibu Hamil

Manfaat ikan gabus untuk ibu hamil  yang terakhir di pembahasan kali ini adalah membantu menambah berat badan bumil untuk mencegah bayi lahir prematur. Biasanya, kondisi kehamilan pada wanita akan mengakibatkan berat badan meningkat.

Namun, sebagian ibu hamil terjadi kondisi yang sebaliknya dengan berat badan yang malah turun. Jika Bunda mengalami kondisi berat badan yang tidak sesuai dengan umur kandungan maka bisa mengakibatkan potensi calon bayi terlahir prematur.

Demikian ulasan tentang 7 manfaat gabus untuk ibu hamil yang Bunda wajib tahu sebagai wawasan kesehatan tambahan. Semoga bermanfaat!

Artikel Lainnya